Sunday, January 6, 2013

Nuansa Nasheed (Profile Group Nasyid)

Nuansa Nasheed (Profile Group Nasyid)
Nuansa Nasheed (Profile Group Nasyid)
Nuansa Nasheed (Profile Group Nasyid) - Tahun 2005, 05 Mei, Nuansa berdiri. Berawal dari sebuah Pondok Pesantren Wahdatul Ummah (WU) Metro Lampung. Santri-santri yang sering kumpul ngaji dan nyanyi bareng bersama. Serta ditambah dengan Rohis MAN 1 dan Rohis MAN 2 Metro Lampung yang beberapa anggotanya gemar bernyanyi, bahkan memiliki tim nasyid HAMMAS, yang kala itu hampir mengalami kepunahan. Sebagai wujud ingin tetap berkontribusi di dunia dakwah musik, terkoordinasikanlah pertemuan antara beberapa personil HAMMAS dan santri-santri Ponpes WU. Dan tercetuslah nama NUANSA VOICE (NUVO).

Ahmad Bahtiar, M. Guntur Ageng P, Rosyadi Ahmad, Habib Al-Amin, Agus Sulistio (Aditional), Farhan Ibrahim, Sutrisno. Nama-nama Asabiqunal Awwalun Nuansa Nasheed yang dulu masih bernama NUVO. Hingga tahun 2008, nama NUVO telah berganti dengan NUANSA NASHEED. Selama berjalan 7 tahun tersebut, Nuansa mengalami beberapa kali pergantian personil. Hingga pertengahan tahun 2011 lalu mantab dengan 5 personil, yaitu Rosyadi Ahmad yang biasa dipanggil Adi Nuansa, Habib Al Amin atau Habib Nuansa, Munasir Mutaropah yaitu Munasir Nuansa, Dwiyanto atau yang kita kenal sebagai Dwi Nuansa, dan Sandoro Bangun atau Sandoro Nuansa. Dalam bernasyidnya, Nuansa Nasheed mengusung genre A capella walaupun terkadang juga menggunakan musik.

Dalam kiprahnya, Nuansa Nasheed telah banyak kali mengisi acara-acara. Seperti pernikahan, pengajian, tabligh akbar, acara mahasiswa, acara pelajar, acara kampanye dll. Berkisar antara 50-60 kali perform. Dan Alhamdulillah mendapatkan respon positif oleh pendengar. Kini Nuansa telah menorehkan sejarah prestasi yang Insyaalloh akan selalu dikenang, di antaranya:

- Juara 2 Lomba Nasyid dalam rangkaian acara SYIAR SMAN 1 Metro tahun 2005,
- Juara 2 Festival Nasyid Metro tahun 2006,
- Juara 2 Festival Band SMAN 1 Metro tahun 2007 dan mendapatkan predikat vokalis dan drummer terbaik,
- Juara 1 Festival Nasyid IAIN Raden Intan Lampung tahin 2007,
- Juara 1 Festival Nasyid Lampung tahun 2009,
- Finalis Lomba Nasyid Islamic Book Fair Senayan Jakarta tahun 2011 lalu.
- Juara 1 dalam Lomba Cipta Jingle Palestina pada acara BEGAWI VI Universitas Lampung pada Mei 2012.

Pada akhir tahun 2011, dengan bermodal prestasi-prestasi tersebut Nuansa Nasheed yakin untuk masuk ke babak baru dalam Dunia Pernasyidan di Indonesia dan juga sebagai wujud kontribusi untuk dakwah dunia musik, yaitu dengan meluncurkan Mini Album yang bertajuk CINTA DALAM NADA. Dalam penggarapan Mini Album tersebut, Nuansa Nasheed menggandeng Yogia Mulyagara pentolan Vocafarabi Bekasi sebagai mitra editor mixing dan takevokal di DM Studio Tebet Jakarta Selatan. Dalam mini album tersebut terdapat 4 lagu dari Nuansa Nasheed yaitu, CINTA DALAM NADA, LANGKAH SUCI, MANUSIA dan BUMI LAMPUNG salah satu lagu daerah Lampung. Dan beberapa lagu dari Yogia Mulyagara dan Vocafarabi.

Insyaalloh Nuansa akan selalu menjaga produktivitas karya untuk ummat. Tunggu single terbaru Nuansa. ^_^
Nuansa Nasheed (Profile Group Nasyid)

0 comment:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Justin Bieber, Gold Price in India